Program Learning Outcome

Profil lulusan program studi Pendidikan Ekonomi FKIP ULM sebagai wujud, peran dan fungsi yang dapat dijalankan oleh lulusan setelah memasuki dunia kerja dan atau masyarakat. Profil ini dirumuskan berdasarkan rangkuman hasil analisis kebutuhan internal dan eksternal melalui analisis SWOT dan rangkuman hasil analisis tracer study. Adapun profil lulusan program studi sebagai berikut. Adapun profil lulusan program studi sebagai berikut.

  1. Menjadi guru pada Sekolah Menengah Kejuruan, Sekolah Menengah Umum dan atau yang sederajat untuk mata pelajaran ekonomi, akuntansi dan bisnis yang memiliki kemampuan menggunakan teknologi informatika dalam mengikuti perkembangan keilmuan dan pembelajaran (PL 1).
  2. Menjadi wirausahawan yang berusaha sendiri maupun bersama orang lain, mampu merancang dan mengembangkan produk inovatif berbasis keunggulan lokal, serta memiliki literasi digital (PL 3)

Adapun deskripsi dari masing-masing profil lulusan tersebut dapat dilihat pada tabel berikut:

 

Kode
Kompetensi
Deskripsi
CPL 1
S1
Menginternalisasikan nilai-nilai wasaka berdasarkan Pancasila dalam kehidupan pribadi dan sosial.
CPL 2
S2
Mengaplikasikan sikap professional, komunikatif, kreatif, inovatif dalam bidang pendidikan secara mandiri maupun kelompok.
CPL 3
P1
Mengonsepkan secara teoritis bidang pendidikan ekonomi
CPL 4
P2
Mengimplementasikan metode penelitian bidang pendidikan ekonomi
CPL 5
P3
Mengaitkan literasi Keuangan dengan bidang pendidikan ekonomi
CPL 6
KU1
Mampu mengkaji dan menerapkan pengetahuan sesuai bidang ilmu secara logis, kritis, sistematis dan inovatif dengan memperhatikan nilai humaniora, sebagai dasar pengambilan keputusan dalam penyelesaian masalah serta mampu mengkomunikasikannya baik secara lisan maupun tertulis.
CPL 7
KU2
Mampu memanfaatkan teknologi informasi untuk mendukung kinerja dalam bidang Pendidikan secara bertanggung jawab, mandiri, bermutu dan terukur.
CPL 8
KU3
Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang berada di bawah tanggung jawabnya, dan mampu mengelola pembelajaran secara mandiri.
CPL 9
KK1
Mampu mengimplementasikan disain pembelajaran di bidang pendidikan ekonomi yang adaptif dengan perkembangan global
CPL 10
KK2
Mampu menciptakan desain penelitian di bidang pendidikan ekonomiyang adaptif dengan perkembangan global
CPL 11
KK3
Mampu menciptakan disain kewirausahaan di bidang pendidikan ekonomi yang adaptif dengan perkembangan global

Program Studi Pendidikan Ekonomi

Hubungi Kami

  • Alamat : Jalan Brigjen Hasan Basry Banjarmasin 70123
  • E-mail : pendidikanekonomi@ulm.ac.id
  • Whatsapp : +6282153548802 (Admin Program Studi)

© Copyright Program Studi Pendidikan Ekonomi. All Rights Reserved.